Mengapa Sensus Dilakukan?
sensus penduduk |
Di kebanyakan negara, pertanyaan yang sederhana ditanyakan pada sensus --usia orang - orang yang tinggal dalam sebuah rumah, hubungan antara orang - orang ini, tempat tanggal lahir dan kebangsaan, pekerjaan mereka dan dimana mereka bekerja. Beberapa pertanyaan menanyakan tanggal pernikan dan jumlah anak. Gambaran agrikulutura juga dicantumpkan, seperti berapa luas tanah dan jenis ternak yang dipelihara.
Setelah semua informasi itu telah dikumpulkan, perhitungan itu dijumlahkan dan dipisahan sesuai dengan seksi atau golongannya. Kemudian hasilnya dapat digunakan dan sangat berguna bagi banyak badan, Misalnya, jumlah golongan umur dapat berguna bagi pemerintah untuk menentukan berapa banyak sekolah yang diperlukan pada saat tertentu, atau untuk memperkirakan biaya pensiun.
Sensus menunjukkan apakah populasi meningkat atau menurun. itu juga menunjukkan perpindahan populasi ke kota atau ke desa, Sensus memperlihatkan apakah kondisi sosial semakin baik atau semakin buruk. Sensus juga menyatakan indusri apa yang berkembang dan apa yang mundur.
Ketika pejabat dipilih berdasarkan populasi, sensus membantu menentukan jumlah pejabat pada setiap seksi. Sensus membantu pemerintah membuat hukum, dan membantu badan usah, sosial dan ekonomi untuk menjalankan pekerjaan mereka dan membuat rencana.
Apakah anda punya pendapat lain? silahkan tulis di komentar :)
sumber: aku ingin tahu #3 oleh Arkady Leokum
sumber gambar:
Coin Casino Review & Ratings for 2021
ReplyDeleteCoin Casino offers a solid and secure gaming environment, offering plenty 인카지노 of fun and bonuses to all its loyal customers. Read our งานออนไลน์ casino review to deccasino learn about it!